Pangandaran, 08 Agustus 2024 - Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Pangandaran berkunjung ke Yayasan Pondok Pesantren KH Raden Mumu Farid Turmudzi dalam rangka menjalin silaturahmi kepada masyarakat. Kegiatan ini salah satu upaya konkretnya dalam menjalankan program Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Pangandaran terhadap pelayanan publik.
Dalam kunjungannya ini diharapkan dapat bersinergi dan menjalin kerjasama antara kepolisian dengan lembaga pendidikan untuk meningkatkan kepercayaan terhadap masyarakat.